Syafrudin Mendorong Terbentuknya Satuan Pengawas Kelautan di Pulau Sumbawa

 Syafrudin Mendorong Terbentuknya Satuan Pengawas Kelautan di Pulau Sumbawa

Muhammad Syafrudin Anggota DPR RI Fraksi PAN

Fraksipan.com – Anggota komisi IV DPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa H.Muhammad Syafrudin,ST,.MM yang akrab disapa HMS mengusulkan agar di Pulau Sumbawa memiliki satuan pengawas (Satwas) yang bertugas untuk menjaga wilayah laut.

HMS mengatakan yang mana dalam bentuk tata kerja Satwas atau berupa pospengawas ini penting guna memberikan kenyamanan bagi nelayan kita untuk melaut, dan tentu bagian itu bisa berupa pengawasan secara utuh yaitu memonitor akan keselamatan bagi nelayan dalam melaut dengan sistem menyampaikan informasi akan cuaca dan lain-lain.

Sebagai anggota DPR RI Komisi IV yang membidangi Kelautan, Kehutanan, Pertanian dan Bulog mengharapkan agar satwas ini segera terbentuk mengingat Pulau Sumbawa memiliki potensi kelautan yang sangat tinggi baik berupa lobster, tuna serta aneka hasil laut lainnya.

“Saya mengusulkan agar satwas itu bisa dibangun diwilayah kabupaten atau kota yang ada di wilayah Pulau Sumbawa, namun dibutuhkan dukungan secara administrasi dari pemerintah daerah terutama sarana kantor sebagai fasilitas utama” katanya pada Minggu,(26/09/21).

“Sekali lagi ide ini sangat bagus untuk direspon oleh kita yang berada di Pulau Sumbawa untuk menunjukkan keberadaan pemerintah dalam memberikan pengayoman bagi kaum nelayan. Apalagi laut Pulau Sumbawa ini merupakan anugerah Yang Maha Kuasa dan harus kita manfaatkan untuk kepentingan masyarakat menuju kehidupan yang sejahtera,” imbuhnya.

“Terus terang ide ini lahir ketika saya mendampingi Direktur Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Laksamana Muda TNI Nurwaluddin M. (Han) dalam kunjungan kerjanya di Pulau Sumbawa beberapa waktu lalu, dan sudah saya sampaikan dan Insya Allah dalam waktu dekat ini semua dapat terwujud, aamiin”. HMS mengahiri.

editor

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

six − one =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.