Mulfachri Harahap: Kasus Sambo Urusan Kecil, Kompolnas Harus Maksimalkan Pengawasan

 Mulfachri Harahap: Kasus Sambo Urusan Kecil, Kompolnas Harus Maksimalkan Pengawasan

Mulfachri Harahap Anggota DPR RI Fraksi PAN

Fraksipan.com – Anggota Komisi III DPR-RI, Mulfachri Harahap menyebut kasus penembakan Brigadir Yosua Hutabarat yang dilakukan Irjen Ferdy Sambo sebenarnya adalah kasus kecil.

Politikus PAN itu menyayangkan kasus ini malah menjadi kasus besar dan memiliki sederet cerita di baliknya yang menunjukkan kebobrokan di tubuh Polri. Dirinya pun meyakini kasus tersebut hanyalah kasus perselingkuhan yang berujung pada penembakan.

“Kasus Sambo ini urusan kecil sebetulnya. Urusan perselingkuhan, katakanlah seperti itu, kemudian berakhir tembak menembak atau berakhir pembunuhan,” ucap Mulfachri pada rapat Komisi III DPR RI bersama Kompolnas, Komnas HAM, dan LPSK, Senin (22/8/2022).

Legislator asal Sumatera Utara itu menjelaskan, seharusnya kasus ini bisa diantisipasi sejak awal. Oleh karena itu, Mulfachri menekankan Polri agar berbenah. Kemudian untuk Kompolnas sendiri harus menjalankan tugasnya lebih maksimal dalam mengawasi institusi Polri.

“Andaikan saja kita bisa melakukan semua kewenangan kita, semua fungsi kita, secara objektif dan benar, mungkin apa yang terjadi hari ini bisa kita cegah sejak awal,” Imbuhnya.

Sampai saat ini, Polri telah menetapkan Irjen Ferdy Sambo dan istrinya Putri Candrawathi sebagai tersangka pembunuhan Brigadir Yosua. Motif pembunuhan Brigadir Yosua masih belum menemui titik terang.

Ketika diperiksa, Sambo mengaku menyuruh bawahannya, Bharada E, untuk menembak Brigadir Yosua karena karena merasa dilukai martabat dan harkat keluarganya.

editor

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

eighteen − 2 =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.