Eko Patrio: E-commerce Harus Untungkan UMKM

 Eko Patrio: E-commerce Harus Untungkan UMKM

Eko Hendro Purnomo Sekretaris Fraksi PAN DPR RI

Fraksipan.com – Anggota DPR RI Fraksi PAN Eko Hendro Purnomo atau yang akrab disapa Eko Patrio mengemukakan pendapat mengenai Kolaborasi Tiktok Shop dengan Tokopedia. Menurut anggota Komisi VI DPR RI ini kolaborasi tersebut memberikan dampak positif terhadap pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
Menurut Eko, Pelaku UMKM lokal akan mempunyai lebih banyak kesempatan untuk menjajakan dagangannya dan mengembangkan akses pasar sehingga dapat meningkatkan jumlah penjualan.
“Semakin banyak aplikasi (e-commerce), ini bisa memberikan keuntungan kepada para UMKM. Jadi, sebaiknya kita fokus memperbanyak lapak UMKM dengan membantu perkembangan e-commerce,” tutur Eko dikutip Senin, 1/4/2024.
Menurut Eko, platform Tiktok memberikan ruang yang sangat muda untuk para mitra usaha agar dapat berinteraksi langsung secara intens dengan calon pembelinya. Dengan demikian jangkauan pasarnya akan menjadi lebih luas.
Dikutip dari Jawapos.com, menurut laporan we are social, kurang lebih 106,5 juta pengguna Tiktok di Indonesia, data yang dirilis pada November 2023. Jumlah tersebut menjadi terbanyak pengguna kedua setelah Amerika Serikat. Data tersebut sekaligus memberikan informasi betapa besarnya potensi pasar melalui platform Tiktok yang dapat dioptimalkan para penjual untuk menjadikan media promosi barang dagangannya. Targel riil bagi penjual tentunya adalah pengguna Tiktok yang aktif.
Memandang potensi besar yang sedemikian rupa, Eko Patrio neyarakan agar semua pihak fokus untuk membantu UMKM untuk menjadi kampiun di platform. Banyak cara untuk membantu, diantaranya dengan mengedukasi UMKM agar dapat membuat konten kreatif atau mengemas dagangannya agar menarik dan laku terjual dengan cepat.
Legislator asal Dapil Jakarta Timur itu juga mengingatkan agar pihak Tiktok dan Tokopedia serta platform e-commerce lain agar mengutamakan produk-produk UMKM lokal supaya lebih banyak terjual. Dengan membeli produk lokal, kata Eko, sama saja ikut membantu meningkatkan kemandirian ekonomi sehingga lapangan kerja juga semakin terbuka di negeri sendiri.
“Ini bisa memberikan maslahat kepada para UMKM lokal. Dengan adanya migrasi Tiktok ini kita berharap perniagaan di Indonesia ini lebih bagus lagi,” pungkas Eko.

editor

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

five × three =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.