Kilang Minyak Kebakaran Lagi, Andi Yuliani: Harus Ada Audit Forensik

 Kilang Minyak Kebakaran Lagi, Andi Yuliani: Harus Ada Audit Forensik

Fraksipan.com – Anggota Komisi VII DPR RI, Andi Yuliani Paris meminta Pertamina agar memberikan penjelasan dan keterangan terkait kebakaran Tangki Pertamina di Cilacap, Jawa Tengah pada hari Sabtu (13/11/2021).

Politikus dari Partai Amanat Nasional (PAN) ini, juga meminta adanya evaluasi mendalam terhadap prosedur keamanan, operasional, dan prosedur teknis lainnya di tangki minyak milik perusahaan BUMN migas tersebut.

“Terlalu sering kebakaran. Kami akan panggil Pertamina untuk mendapat penjelasan detil kebakaran ini,” jelas Andi Yuliani Paris seperti dilansir situs resmi DPR RI, Senin (15/11/2021).

Harus ada audit forensik, lanjut Andi, terhadap kelayakan alat di seluruh tangki milik Pertamina sebagai upaya memitigasi agar kebakaran tidak terulang kembali. Dia juga menyatakan perlunya mempertanyakan mengenai kerawanan alat di kilang-kilang Pertamina terhadap petir.

Diberitakan sebelumnya, kebakaran terjadi di tangki 36T102, area Kilang Cilacap, sekitar pukul 19.15 WIB, Sabtu (13/11/2021). Api sempat dipadamkan pada pukul 23.05 WIB pada hari yang sama, namun kemudian api kembali berkobar.

Baru pada Minggu (14/11/2021) pukul 07.45 WIB api berhasil dipadamkan total dan dipastikan aman pada pukul 09.15 WIB.

Kebakaran tangki di Kilang Cilacap bukan kali ini terjadi. Lima bulan sebelumnya, Jumat, 11 Juni 2021, kebakaran juga terjadi di kilang Cilacap, yaitu area pertangkian 39 Pertamina RU IV Cilacap pukul 19.45 WIB, di bundwill tangki 39T-205.

editor

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

3 × 4 =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.