Desy Mendorong Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat Untuk Mewujudkan SDM Unggul Menuju Indonesia Maju

 Desy Mendorong Peningkatan Indeks Literasi Masyarakat Untuk Mewujudkan SDM Unggul Menuju Indonesia Maju

Fraksipan.com – Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Walikota Sukabumi, Bunda Literasi Kota sukabumi, Kepala Perpustakaan Nasional RI, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Sukabumi. Ucapan terimakasih kepada ibu Desy atas segala atas terlaksananya kegiatan ini, apabila kita berbicara Literasi pada awal kemerdakaan adalah 1% yg bisa membaca dan 99% tidak bisa membaca, pada saat ini 99% masyarakat indonesia bisa membaca dan 1% tidak bisa membaca. Esensi nya adalah Memberikan kesempatan seluas- luasnya mendapatkan akses pengetahuan terbaru,pengembangan mutu tingkat global, peningkatan kualitas SDM, “Perpustakan merupakan jembatan pengetahuan masa kini, masa lalu dan masa depan”.

Walikota Sukabumi ingin menjadikan Sukabumi sebagai kota literasi yang dibuktikan dengan membuat tempat baca terbuka, pojok literasi, membangun sahabat literasi yang bekerjasama dengan PKK dan Dharma Wanita. Pendidikan merupakan rekayasa terbaik untuk meningkatkan potensi, dan itu tidak akan terjadi jika Ruhnya (Literasi) tidak terjadi, manfaatkan Kegiatan ini untuk menimba ilmu.

Dalam sambutan sekaligus paparannya, anggota Komisi X Desy Ratnasari, M.Si.,M.Psi menjelaskan bagaimana peran Komisi X DPR RI dalam mewujudkan pengembangan Literasi. Anggota Komisi X ini mengatakan bahwa Anggaran untuk Perpusnas masih kecil, sedang Literasi merupakan Ruh dalam pengembangan ilmu pengetahuan. Peranan Legislatif dalam Regulasi Perpusnas Nasional RI mengesahkan APBN TA 2021 sebesar Rp. 675,539,800, untuk pengembangan Perpustakaan Umum, Perpustakaan Khusus, Layanan Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial,Perpustakaan Sekolah yg dibina, Pojok Baca Digital, Perpustakaan di Perguruan Tinggi, Bantuan Perpustakaan Sekolah, Pembudayaan Kegemaran Membaca dan Literasi, Penambahan Belanja dan Langganan e-journal.

Desy mengatakan semua kegemaran baca tumbuh dari kesadaran, dan dukungan orang tua yg membiasakan anak-anaknya dengan buku hingga terdorong dengan sendirinya. Untuk itu Dukungan Penuh Komisi X DPR RI Kepada Perpustakaan Nasional RI agar dapat memperkuat Kolaborasi yang akan menjadi bagian dari strategi kebijakan perpustakaan nasional RI kedepan,
Aksesbilitas itu sangat penting dalam menunjang pengembangan ilmu pengetahuan dan Kegemaran Membaca sebagai permulaan,ujar anggota Komisi X DPR RI ini.

Kepala Perpustakaan Nasional RI mengatakan bahwa Peningkatan Kualitas SDM mengahadapi Revolusi Industri 4.0 vs Smart City 5.0 yaitu Rencana 1 RW/RT 1 tempat baca, dengan tujuan pendidikan bukan hanya di Kelas tapi di masyarakat, dengan Paradigma Baru, Transfer Knowledge, dengan melibatkan Mahasiswa se indonesia, kota dan kab. Sukabumi. Transformasi Layanan Berbasis Inklusif merupakan Capaian yang ingin dilakukan oleh Perpustakaan Nasional kedepan. Dengan membimbing masyarakat, “Kita indonesia harus menjadi Membuat Peradaban”. (ed)

mediafraksipan

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

15 − eight =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.