Fraksi PAN Dukung Penambahan Komisi di DPR RI untuk Tingkatkan Pengawasan
Masa Reses, Desy Ratnasari Menyerahkan Bantuan Bahan Pokok dan Lauk Siap Saji
Fraksipan.com – Kunjungan aasa reses Anggota Komisi X DPR RI, Desy Ratnasari, M.Si.,M.Psi melakukan penyerahan langsung Bantuan BALASA yaitu Bantuan Bahan Pokok dan Lauk Siap Saji bagi para pelaku usaha Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang terdampak Covid-19 di Kota Dan Kabupaten Sukabumi.
Dalam sambutannya, Desy berharap bantuan ini dapat meringankan beban para pelaku usaha kecil yang terdampak covid 19. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Sukabumi AKBP Sumarni, S.I.K, SH, MH, Kasubdit Pemasaran Pariwisata Regional I Area II Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Dinas Pariwisata Kota sukabumi, Dinas Pariwisata Kabupaten dan seluruh pihak yang telah bersama-sama membantu dan bergotong royong demi terlaksananya pendistribusian bantuan BALASA dari Kementerian pariwisata dan ekonomi kreatif ini.
Kedepannya tentu saja anggota Komisi X ini ingin masyarakat yang terdampak ekonominya untuk dapat segera bangkit dan memulai kembali usahanya untuk keluarga. Dukungan pemerintah dalam hal ini sangat dibutuhkan agar masyarakat kembali ke kehidupan normal dan menata kembali usaha yang telah dirintis sebelumnya.
Penyerahan Secara Simbolis Bantuan BALASA dilakukan di halaman Mapolres Kota sukabumi dan diserahkan langsung oleh Desy Ratnasari, M.Si.,M.Psi, Kapolres Kota Sukabumi, Perwakilan Kemenparekraf, Dinas Pariwisata Kabupaten dan Kota secara simbolis kepada pemerima manfaat. Penyerahan bantuan selanjutnya dilakukan pelepasan menuju titik penerima manfaat di Kota dan Kabupaten Sukabumi. (ed)